BlockBinar – Blockchain untuk Supply Chain Indonesia | Kegunaan Blockchain dalam Supply Chain
Apa aja permasalahan yang dihadapi sistem supply chain ? Apakah masalah – masalah tersebut dapat diselesaikan dengan teknologi blockchain ? Hal itu akan dijelaskan oleh para narasumber luar biasa pada webinar BlockBinar dengan tema Blockchain untuk Supply Chain Indonesia.
Blockchain memiliki banyak kegunaan, kegunaan blockchain bisa bervariasi yaitu meningkatkan transparansi, menghilangkan third party, menghilangkan manipulasi data, dan menghilangkan data fragmentation. Tentu saja blockchain jika diterapkan dengan sebagaimana mestinya, akan memiliki guna yang sangat bagus untuk sistem supply chain di Indonesia yang memiliki sistem sangat complex. Sistem complex dan rumit ini dikarenakan setiap instansi memiliki platform-platformnya masing-masing. Dalam arti mereka memiliki jadwal sendiri – sendiri dan tak ada koordinasi yang baik antar pihak. Oleh karena itu pemerintah memiliki rencana untuk menyelesaikan permasalahan ini dengan teknologi blockchain yang sangat berguna. Jadi bisa dikatakan bahwa pemerintah memberikan lampu hijau bagi para pelaku industri untuk implementasi teknologi blockchain.
Penasaran? Bisa cek langsung webinar untuk lebih jelas seluruh penjelasan dari para narasumber yang luar biasa.
Narasumber:
Doktor Raden Edi Pambudi, S.E., MA – Staff ahli Kementrian Perekonomian Bidang Konektivitas, Pengembangan Jasa dan SDA
Pandu Sastrowardoyo – VP of Consulting: Blocksphere
Oham Dunggio – Chairman: Asosiasi Blockchain Indonesia(ABI)
Asosiasi Blockchain Indonesia dengan Friends with Blockchain bekerja sama untuk membuat acara webinar BlockBinar dengan tema Blockchain untuk Indonesia. Untuk kedepan kami akan kembali mengedukasi teknologi blockchain kepada masyarakat Indonesia melalui video, webinar, dan artikel.
Source : Friends with Blockchain YT